Menggigit leher banyak kita temui didalam film horor seputar vampir atau zombi.
Tapi, publik Singapura pernah dikagetkan atas peristiwa dimana seorang pria yang tiba-tiba menggigit seorang kakek renta.
Dilansir STOMP, seorang perempuan bernama Tan sedang berbelanja di Mall ONE KM pada 14 Juni 2014.
Tiba-tiba ia mendengar jeritan seorang pria.
Ia pun coba mencari-cari sumber suara.
Ternyata, teriakan tersebut berasal dari seorang kakek yang sedang duduk di kursi roda.
Wanita ini melihat luka besar yang dipenuhi darah di sisi wajah dekat leher sang kakek.
"Pria di kursi roda tersebut berdarah dan berteriak minta tolong," ungkapnya.
Untungnya, pertolongan segera datang untuk membantu kakek tersebut.
"Untungnya, satpam mall datang untuk menyelamatkan dan segera membersihkan darah di wajahnya.
Mereka bertindak sangat cepat," lanjut saksi mata ini.
Tak lama setelah itu, polisi juga tiba untuk menginvestigasi kejadian ini.
Petugas medis pun segera memberi pertolongan pertama untuk kakek malang tersebut.
"Para 14 Juni 2017 pukul 6.57 sore, polisi menerima laporan kejadian yang mengakibatkan luka di Jalan Tanjong Katong 11.
Seorang pria berusia 90 tahun sadar saat dilarikan ke Rumah Sakit Tan Tock Seng.
Polisi sedang melakukan penyelidikan," polisi memberikan konfirmasi.
Beredar kabar bahwa pelaku atas kejadian ini berusia 20 tahunan.
Tak ditemukan pula motif khusus penyerangan aneh tersebut.
Melihat kejadian ini, netizen pun dibuat ketakutan dengan tragedi yang dianggap tak wajar ini.
Beberapa orang menduga si pelaku adalah seorang pecandu obat-obatan yang kehilangan kontrol dan jadi liar.
Netizen lainnya bahkan menghubungkan ini dengan zombi.
"Orang tidak menggigit orang lain seperti itu. Aku bersumpah, zombi itu nyata dan mereka akan menyerang kita. Sebaiknya kalian waspada!"
Lalu bagaimana pendapatmu, tragedi apa yang menimpa kakek ini?
sumber : style.tribunnews.com